Polresta Samarinda Raih Prestasi Awarding Day Apresiasi Kreasi Polri di Hari Bhayangkara ke-79

oleh -
Editor: Ardiansyah
Polresta Samarinda turut mengukir prestasi membanggakan dalam ajang Awarding Day Apresiasi Kreasi Polri untuk Masyarakat, yang digelar di Auditorium Mutiara STIK-PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan,  pada Selasa malam (22/7/2025). Foto: HO/Humas Polda Kaltim
Polresta Samarinda turut mengukir prestasi membanggakan dalam ajang Awarding Day Apresiasi Kreasi Polri untuk Masyarakat, yang digelar di Auditorium Mutiara STIK-PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan,  pada Selasa malam (22/7/2025). Foto: HO/Humas Polda Kaltim

BorneoFlash.com, JAKARTA – Dalam rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Kepolisian Negara Republik Indonesia melalui Divisi Humas Polri menyelenggarakan kegiatan Awarding Day Apresiasi Kreasi Polri untuk Masyarakat, yang digelar di Auditorium Mutiara STIK-PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Selasa malam (22/7/2025).

 

Acara bergengsi tersebut dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., serta turut dihadiri oleh jajaran pejabat utama Mabes Polri, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, dan perwakilan dari berbagai institusi nasional lainnya.

 

Dari jajaran Polresta Samarinda, hadir Kabag Ops Kompol Zarma Putra, S.Sos., Kasi Humas Ipda Novi Hari Setyawan, S.H., M.H., dan Bripda Deta Renno Kurniawan.

 

Dalam kesempatan tersebut, Kapolri memberikan penghargaan secara langsung kepada para pemenang lomba dalam berbagai kategori kreasi Polri, sebagai bentuk apresiasi terhadap inovasi, dedikasi, serta kreativitas insan Bhayangkara dalam mendukung transformasi Polri yang Presisi.

 

Polresta Samarinda turut mengukir prestasi membanggakan dalam ajang ini. Kompol Zarma Putra berhasil meraih Juara 1 Tembak Reaksi IPSC Divisi Production Senior serta Juara 2 Duel Plat Pamen, sementara Bripda Deta Renno Kurniawan meraih Juara 2 kategori Film Pendek Polri, menambah catatan positif bagi institusi di jajaran Polda Kalimantan Timur.

 

Selain penyerahan penghargaan, kegiatan Awarding Day juga diisi dengan penampilan seni tari, pemutaran video prestasi atlet Polri dalam ajang World Police and Fire Games (WPFG) Alabama, serta momen kebersamaan seluruh peserta dan pimpinan Polri.

 

Kegiatan ditutup pada pukul 21.30 WIB dengan suasana khidmat dan semarak, menandai suksesnya perayaan Hari Bhayangkara ke-79 yang sarat makna dan prestasi.

Baca Juga :  Jaga Kebersihan di Laut, Pemkot Tambah Pekerja untuk Bersihkan Sampah 

 

Polresta Samarinda menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak dan berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi terbaik demi kemajuan institusi Polri dan pelayanan kepada masyarakat. (*)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.