Tinggalkan Kelas Ringan, Islam Makhachev Lepas Gelar UFC

oleh -
Penulis: Berthan Alif Nugraha
Editor: Janif Zulfiqar
Islam Makhachev. Foto: dok. fightnews.info
Islam Makhachev. Foto: dok. fightnews.info

BorneoFlash.com, OLAHRAGA – Presiden UFC Dana White mengonfirmasi bahwa Islam Makhachev akan naik ke kelas welter dan tidak lagi mempertahankan sabuk juara di kelas ringan. Pernyataan ini disampaikan White pada Selasa (13/5) waktu setempat.

 

Dalam debutnya di kelas welter, Makhachev dijadwalkan menghadapi juara baru divisi tersebut, Jack Della Maddalena. 

 

Petarung asal Australia itu baru saja merebut gelar juara welter usai menang angka atas Belal Muhammad, rekan setim Makhachev, pada laga akhir pekan lalu.

 

“Islam Makhachev, juara kelas ringan saat ini, akan naik ke kelas welter dan menghadapi Jack Della Maddalena,” ujar Dana White, dikutip dari MMA Junkie.

 

Pertarungan antara Makhachev dan Jack Della Maddalena diprediksi baru bisa berlangsung sekitar enam bulan mendatang.

 

Sebelumnya, Makhachev dijadwalkan bertarung melawan Ilia Topuria dalam perebutan sabuk ringan. Namun dengan keputusan naik kelas, duel tersebut batal. Topuria sendiri baru naik dari kelas bulu ke ringan pada Januari lalu.

 

Dana White mengapresiasi keputusan Makhachev naik kelas, menyebutnya sebagai tantangan yang lebih seimbang.

 

“Yang membuat kita semua kagum pada Islam adalah keberaniannya. Jika melawan Belal, ia jadi unggulan 5:1. Tapi lawan Jack? Ini pertarungan yang dianggap seimbang. Dia benar-benar luar biasa,” ujar White.

 

Dengan keputusan tersebut, Islam Makhachev gagal menyatukan dua gelar UFC dari dua divisi berbeda. Nasib serupa dialami Ilia Topuria, yang juga gagal meraih gelar kedua setelah sebelumnya juara di kelas bulu.

 

Untuk mengisi kekosongan sabuk juara ringan, UFC akan mempertemukan Ilia Topuria vs Charles Oliveira dalam laga perebutan gelar yang dijadwalkan berlangsung pada 29 Juni 2025 di ajang UFC 317. (*)

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.