BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Masjid Amirulhaq telah diresmikan sebagai Masjid Kampus Universitas Balikpapan (Uniba).
Peresmian dilakukan oleh Ustadz H Abdul Somad bersama Ketua Pembina Yapenti DWK H Rendi Susiswo Ismail, didampingi Rektor Uniba H M Isradi Zainal yang ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti, Jumat (22/7/2022) sore.
Selain meresmikan Masjid Amirulhaq, Ustadz Abdul Somad juga mengisi kuliah umum yang bertemakan perguruan tinggi sebagai pusat pembangunan peradaban manusia modern yang Berakhlakul Karimah.
Rendi menjelaskan bahwa kunjungan Ustadz Abdul Somad dalam rangkaian khutbah beliau di beberapa daerah di Indonesia.
Kemudian, bertepatan pada tanggal 22 Juli 2022 rangkaian kegiatan UAS di Kalimantan Timur (Kaltim) dan Balikpapan menjadi tempat awal mendarat. “Karena turunnya di Balikpapan sehingga kita minta beliau untuk bisa datang di Universitas Balikpapan,” ujarnya kepada awak media.
Secara kebetulan pula, kunjungan UAS empat tahun lalu pihaknya pernah menitipkan doa agar Uniba bisa membangun Masjid yang representatif, dan bisa digunakan untuk kepentingan diluar dari lingkungan kampus Uniba.
“Alhamdulillah, tahun keempat ini Masjid sudah terbangun. Ini momen yang paling bagus bagi saya dan bisa menghadirkan Ustadz Somad di Uniba sekaligus untuk meresmikan Masjid yang dia doakan empat tahun yang lalu,” tuturnya.