BorneoFlash.com – MotoGP Jerman 2022 berlangsung seru. Fabio Quartararo keluar sebagai juaranya, ada drama Francesco Bagnaia terjatuh di awal balapan!
sebanyak 30 lap balapan seri ke-10 MotoGP Jerman 2022 dihelat di Sirkuit Sachsenring, Minggu (19/6/2022) malam WITA
Francesco Bagnaia ada di pole alias posisi terdepan. Diikuti oleh Fabio Quartararo, Johann Zarco, Aleix Espargaro, dan Fabio Di Giannantonio di posisi lima terdepan.
Balapan dimulai! Bagnaia coba pertahankan posisi di depan. Quartararo langsung menyalip di tikungan pertama!
Quartararo terus bertahan di posisi terdepan dan Bagnaia masih membayangi, Aleix Espargaro juga masih pertahankan posisi ketiga, terus ditempel Zarco.
Lap kedua, Pecco coba menyalip El Diablo di tikungan pertama. Quartararo sempat tersalip tapi sedetik kemudian menyalip lagi dari posisi dalam.
Lap keempat, Bagnaia terjatuh! Pecco jatuh di tikungan ketiga dan bendera kuning berkibar di sektor satu. Tak hanya itu, Joan Mir juga ikut terjatuh di tikungan pertama.
Masuki lap ketujuh, Fabio Quartararo masih terus memimpin. Johann Zarco mampu menyalip Aleix Espargaro untuk berada di posisi kedua. Bencana buat Takaaki Nakagami dan Alex Marquez, mereka terjatuh di sektor tiga.