Pemkot Siapkan Kolam Retensi 1 Hektare di Graha Indah, Wawali Tinjau Lokasi Banjir

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Wakil Wali Kota Balikpapan Bagus Susetyo turun langsung meninjau kawasan RT 3 dan RT 4 Kelurahan Graha Indah, Kecamatan Balikpapan Utara, pada Selasa (25/11/2025). Foto: BorneoFlash./Niken Sulastri
Wakil Wali Kota Balikpapan Bagus Susetyo turun langsung meninjau kawasan RT 3 dan RT 4 Kelurahan Graha Indah, Kecamatan Balikpapan Utara, pada Selasa (25/11/2025). Foto: BorneoFlash./Niken Sulastri

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan menyiapkan langkah besar untuk mengatasi banjir di Kelurahan Graha Indah, Kecamatan Balikpapan Utara. 

 

Setelah menerima laporan warga, Wakil Wali (Wawali) Kota Balikpapan Bagus Susetyo turun langsung meninjau kawasan RT 3 dan RT 4, pada Selasa (25/11/2025).

 

Dalam kunjungan tersebut, Bagus mengakui bahwa saluran drainase di wilayah itu sebenarnya sudah dibangun, namun belum berfungsi optimal. Sedimentasi dan ukuran saluran yang masih kurang membuat aliran air hujan kerap meluap ke permukiman.

 

“Saluran sudah ada, tetapi fungsinya belum maksimal karena sedimentasi dan lebarnya belum sesuai,” ujar Bagus.

Wakil Wali Kota Balikpapan Bagus Susetyo turun langsung meninjau kawasan RT 3 dan RT 4 Kelurahan Graha Indah, Kecamatan Balikpapan Utara, pada Selasa (25/11/2025). Foto: BorneoFlash./Niken Sulastri
Wakil Wali Kota Balikpapan Bagus Susetyo turun langsung meninjau kawasan RT 3 dan RT 4 Kelurahan Graha Indah, Kecamatan Balikpapan Utara, pada Selasa (25/11/2025). Foto: BorneoFlash./Niken Sulastri

Ia juga menyinggung pembangunan turap sitpel yang sebelumnya sempat ditolak warga. Kini, setelah banjir kembali terjadi, warga berharap pemerintah dapat melanjutkan perbaikan saluran. Pemerintah pun meminta warga untuk bersurat secara resmi agar tidak ada lagi penolakan di kemudian hari.

 

Melihat kondisi lapangan dan mengacu pada master plan, Pemkot Balikpapan telah menyiapkan lahan seluas satu hektare untuk pembangunan fasilitas pengendali banjir. 

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

Jangan ketinggalan berita terbaru! Follow Instagram  dan subscribe channel YouTube BorneoFlash Sekarang

No More Posts Available.

No more pages to load.