Masih di Inggris, Presiden Prabowo juga bertemu dengan Raja Charles III untuk membahas kerja sama di bidang lingkungan hidup, termasuk upaya perlindungan habitat Gajah Peusangan di Aceh.
Agenda luar negeri dilanjutkan dengan kehadiran Presiden Prabowo dalam World Economic Forum (WEF) 2026 di Davos, Swiss, pada Kamis (22/1).
Dalam forum internasional tersebut, Presiden menyampaikan pandangan Indonesia mengenai stabilitas global, transformasi ekonomi berkelanjutan, serta peran negara berkembang dalam menjaga ketahanan pangan, energi, dan iklim dunia.
Kehadiran Indonesia di WEF juga dimanfaatkan untuk memperluas komunikasi dengan para pemimpin dunia dan pelaku ekonomi global guna mendorong investasi serta kerja sama strategis lintas sektor.
Rangkaian lawatan luar negeri Presiden Prabowo ditutup dengan kunjungan kenegaraan ke Prancis pada Jumat (23/1). Kepala Negara berada di Prancis selama sekitar lima jam, termasuk pertemuan tertutup selama kurang lebih 2,5 jam dengan Presiden Emmanuel Macron.
Dalam pertemuan tersebut, kedua pemimpin menegaskan komitmen untuk memperkuat kemitraan strategis Indonesia–Prancis serta menyelaraskan pandangan terkait isu-isu global dan internasional, termasuk peran Prancis sebagai tuan rumah pertemuan G7. (*/ANTARA)





