BorneoFlash.com, WAMENA – Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka memastikan program quick wins atau delapan fokus percepatan pembangunan berjalan optimal di Papua Pegunungan.
Untuk itu, Wapres Gibran mengunjungi Wamena, Kabupaten Jayawijaya, dan Dekai, Kabupaten Yahukimo, pada 13–14 Januari 2026.
Ia didampingi Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Wakil Menteri Dalam Negeri Ribka Haluk, dan Ketua Komite Eksekutif Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus Papua Veliv V Wanggai.
Ketua KEPPOKP Veliv V Wanggai mengatakan kunjungan itu bertujuan memastikan program quick wins berjalan baik, termasuk Program Sekolah Rakyat dan Makan Bergizi Gratis (MBG).
Ia menegaskan Wapres Gibran menjadikan kunjungan ke Wamena sebagai kunjungan pertamanya sejak pelantikan.
Veliv menambahkan Wapres Gibran menjalankan perannya sebagai Ketua Badan Pengarah Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus Papua. Ia memastikan seluruh program prioritas nasional berjalan maksimal di Papua Pegunungan.
Selama kunjungan, Wapres Gibran meninjau Pasar Potikelek di Wamena untuk melihat langsung aktivitas ekonomi mama-mama asli Papua.
Ia juga meninjau lokasi pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Papua Pegunungan di Jayawijaya dan mengunjungi Dekai, Kabupaten Yahukimo. (*)







