Ia juga menambahkan bahwa pemerintah kota memberikan apresiasi atas kontribusi para Taruna AAL yang telah menginspirasi pelajar Balikpapan untuk disiplin, berprestasi, dan memiliki rasa cinta tanah air yang kuat.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Wali Kota mengungkapkan kebanggaannya karena ada salah satu putra Balikpapan yang telah diterima di Akademi Militer (Akmil). Hal ini menjadi bukti bahwa siswa-siswa Balikpapan memiliki potensi besar dan mampu bersaing di tingkat nasional.
“Ini hal yang membanggakan. Ada satu orang Balikpapan yang sudah diterima di Akmil. Artinya, anak-anak kita punya kemampuan luar biasa. Mudah-mudahan ini bisa memotivasi siswa lainnya untuk mengikuti jejak yang sama,” ungkap Bagus.
Ia juga berpesan kepada para Taruna agar senantiasa menjaga semangat belajar dan disiplin, karena pendidikan militer merupakan bentuk tanggung jawab besar kepada bangsa dan negara.
“Saya tadi sampaikan kepada mereka, bahwa sebagai Taruna, mereka dibiayai oleh negara. Maka kewajiban mereka adalah menyelesaikan pendidikan dengan baik, tepat waktu, dan berprestasi. Itu bentuk pengabdian kepada bangsa sekaligus bakti kepada orang tua,” tuturnya.
Bagus berharap kunjungan Taruna AAL ini tidak berhenti sampai di sini, melainkan bisa menjadi agenda rutin yang mempererat hubungan antara lembaga militer dan dunia pendidikan di Balikpapan.
Ia meyakini bahwa nilai-nilai kedisiplinan, patriotisme, dan tanggung jawab yang ditanamkan melalui kegiatan semacam ini akan membantu membentuk generasi muda yang tangguh dan berkarakter.

“Kegiatan seperti ini sejalan dengan visi kita untuk membangun generasi muda Balikpapan yang cerdas, berkarakter, dan cinta tanah air. Semoga dari Balikpapan lahir lebih banyak calon-calon perwira yang siap mengabdi untuk bangsa,” pungkasnya.
Kunjungan para Taruna AAL ke Balikpapan menjadi simbol sinergi antara dunia pendidikan dan militer dalam menumbuhkan semangat kebangsaan di kalangan pelajar, sekaligus memperkuat citra Balikpapan sebagai kota yang mendukung pembentukan karakter generasi muda Indonesia.





