BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, event lari bertajuk Merdeka Run Balikpapan 2025 akan digelar pada Minggu, 10 Agustus 2025 di kawasan Pasar Segar, Balikpapan.
Acara ini diselenggarakan oleh Pasar Segar dan terbuka untuk masyarakat umum, baik pelari pemula maupun komunitas lari.
Peserta hanya perlu membayar biaya registrasi sebesar Rp85.000,- dan Rp165.000,- (termasuk jersey) dan akan mendapatkan berbagai fasilitas menarik lain, di antaranya:
– Running BIB
– Medali Finisher
– Jersey eksklusif untuk 50 Finisher Tercepat
– Hadiah podium bagi para pemenang
– Hydration & refreshment
– Tas sepatu atau tas bekal khusus untuk 300 pendaftar pertama
Tak hanya itu, peserta juga berkesempatan memenangkan doorprize menarik berupa peralatan elektronik, seperti kulkas, televisi, jam tangan LED, setrika, magic com, hingga kipas angin.
Pendaftaran ditutup pada 25 Juli 2025.
Untuk informasi dan pendaftaran, peserta dapat menghubungi Iin di nomor 0853-4913-4912.
Merdeka Run Balikpapan 2025 tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan pendukung seperti Mini kuliner UMKM, Bazar thrift dan Penampilan seni budaya Kuda Lumping oleh Terate Yakso Kencono hingga kolaborasi seni bersama penyandang disabilitas sebagai bentuk dukungan terhadap inklusivitas.
Acara ini juga didukung oleh komunitas lari seperti Indorunners Balikpapan dan BEAR (Balikpapan Energetic Active Runners), serta sejumlah media partner, termasuk BorneoFlash.com.
Merdeka Run Balikpapan 2025 diharapkan menjadi wadah olahraga, hiburan, dan pemberdayaan ekonomi lokal yang mempererat semangat kebersamaan dan nasionalisme masyarakat Balikpapan.
Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari perayaan Merdeka yang penuh semangat ini!