BorneoFlash.com, SAMARINDA – Wali Kota Samarinda, Andi Harun, secara resmi meresmikan Kantor Markas Komando (Mako) Detasemen TNI Angkatan Udara (AU) Dhomber Samarinda, pada Kamis (24/4/2025).
Peresmian ini menandai komitmen bersama dalam meningkatkan sarana pertahanan udara di wilayah Kalimantan Timur.
Dalam sambutannya, Andi Harun menyampaikan bahwa kehadiran fasilitas baru ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat peran TNI AU di Samarinda.
Ia juga menegaskan bahwa pembangunan gedung telah rampung secara keseluruhan dan telah mulai difungsikan.
“Peresmian hari ini menandakan bahwa bangunan Kantor Mako Detasemen TNI AU Dhomber secara umum telah selesai dan sudah digunakan. Namun demikian, masih terdapat beberapa komponen yang belum sepenuhnya tuntas, seperti pembangunan pagar, penyediaan tempat tidur, dan kelengkapan interior lainnya. Mengingat nantinya para personel akan tinggal di lokasi ini, kami menargetkan penyempurnaan tersebut dapat diselesaikan pada tahun 2025,” ujar Wali Kota.
Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah dan institusi pertahanan dalam mendukung agenda pembangunan nasional.
“Pembangunan fasilitas ini merupakan bukti nyata sinergi antara Pemerintah Kota Samarinda dan seluruh pemangku kepentingan, termasuk TNI Angkatan Udara. Sinergi ini kami yakini menjadi bagian penting dalam upaya menyukseskan pembangunan nasional yang dilaksanakan di tingkat daerah,” jelasnya.
Andi Harun juga menyampaikan bahwa modernisasi sarana militer tidak hanya sebatas fisik bangunan, tetapi juga harus mencerminkan kesiapan dan profesionalisme institusi dalam menghadapi dinamika pertahanan masa depan.
“Fasilitas ini diharapkan mampu menjadi pusat komando yang representatif serta mendukung peningkatan efektivitas pelatihan dan pembinaan personel. Modernisasi ini harus menjawab kebutuhan organisasi yang adaptif, unggul, dan tetap menjunjung nilai-nilai humanis,” pungkasnya.