Pemprov Kaltim Manfaatkan Dana CSR untuk Retret Pimpinan OPD demi Tingkatkan Kinerja Pemerintahan

oleh -
Penulis: Nur Ainunnisa
Editor: Ardiansyah
Wakil Gubernur Kaltim, Seno Aji. Foto: BorneoFlash/Nur Ainunnisa
Wakil Gubernur Kaltim, Seno Aji. Foto: BorneoFlash/Nur Ainunnisa

Retret ini akan menghadirkan materi yang melibatkan berbagai pihak, termasuk Komando Daerah Militer (Kodam), Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), serta Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas).

 

“Kami akan bekerja sama dengan Kodam, kementerian, dan Lemhannas untuk menyusun materi yang relevan dan bermanfaat bagi para kepala OPD,” tambah Seno.

 

Kegiatan retret ini juga merupakan tindak lanjut dari pengalaman Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud, yang telah mengikuti retret serupa untuk kepala daerah di Magelang setelah dilantik beberapa waktu lalu. 

 

Rudy menilai, retret tersebut memberikan banyak pembelajaran yang berharga, termasuk dalam hal peningkatan kepemimpinan, kedisiplinan, dan kemampuan bekerja sama antar instansi.

 

“Pengalaman di Magelang sangat positif, dan kami ingin mengadopsi konsep tersebut di Kaltim untuk meningkatkan efektivitas pemerintahan,” ungkap Rudy.

 

Diharapkan, melalui retret ini, sinergi antar OPD dapat diperkuat, pemahaman mengenai isu-isu strategis pembangunan daerah dapat ditingkatkan, serta inovasi dalam pelayanan publik dapat lebih digalakkan. 

 

“Kami berharap seluruh kepala OPD memiliki visi yang sama dan mampu bekerja sama secara efektif untuk mewujudkan pembangunan Kaltim yang lebih baik,” tutup Rudy.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.