TPID Kota Balikpapan Gelar Pasar Murah Jelang Ramadan dengan Program Penukaran Tabung Gas Elpiji

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Pasar Murah yang berlangsung pada 24-28 Februari 2025 di Aula Graha Kelurahan Gunung Bahagia. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri
Pasar Murah yang berlangsung pada 24-28 Februari 2025 di Aula Graha Kelurahan Gunung Bahagia. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri

Kepala Dinas Perdagangan Kota Balikpapan, Haemusri Umar mengatakan kegiatan pasar murah ini juga melibatkan kolaborasi antara Pemerintah Kota Balikpapan, Bank Indonesia, Bank Kaltimtara, Perumda, dan Pertamina Patra Niaga.

 

“Kami menyiapkan 560 tabung gas elpiji 3 kilogram untuk lima hari pelaksanaan. Selain itu, masyarakat juga bisa menukarkan tabung gas elpiji 3 kilogram mereka dengan tabung gas elpiji 5,5 kilogram,” ujarnya.

 

Haemusri Umar menambahkan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk membangun komunikasi yang lebih baik di internal masyarakat serta mengendalikan inflasi di kota Balikpapan.

 

“Kami juga berharap pasar murah ini bisa meningkatkan daya beli masyarakat dan membantu mereka mendapatkan barang dengan harga yang lebih terjangkau,” tambah Haemusri.

 

Tak hanya itu, para warga yang menukarkan tabung gas elpiji 3 kilogram juga berkesempatan mendapatkan hadiah menarik, yang semakin memeriahkan kegiatan pasar murah ini. 

Pasar Murah yang berlangsung pada 24-28 Februari 2025 di Aula Graha Kelurahan Gunung Bahagia. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri
Pasar Murah yang berlangsung pada 24-28 Februari 2025 di Aula Graha Kelurahan Gunung Bahagia. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri

Namun, kegiatan ini hanya dilaksanakan di Kecamatan Balikpapan Selatan dan tidak digelar di kecamatan lainnya sebagai bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun ke-128 Kota Balikpapan.

 

Dengan adanya pasar murah ini, diharapkan masyarakat Balikpapan dapat merasakan manfaat langsung, terutama dalam menghadapi kebutuhan sembako dan gas elpiji menjelang bulan suci Ramadan. 

 

Pemkot Balikpapan pun berharap kerjasama dengan berbagai pihak dapat terus berjalan, untuk mewujudkan stabilitas harga dan kesejahteraan masyarakat.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.