Apresiasi Program Desa Wisata dan Desa Budaya Binaan PT PHM, ESDM-SKK Migas: Bisa Jadi Program Nasional

oleh -
Editor: Ardiansyah
Perwakilan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI SKK Migas Kalsul memonitoring salah satu lokasi program CSR PT Pertamina Hulu Mahakam (PHM) di wilayah Desa Pela dan Desa Budaya Sungai Bawang, Kalimantan Timur, pada 7-8 Oktober 2024. Foto: HO/PHM
Perwakilan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI SKK Migas Kalsul memonitoring salah satu lokasi program CSR PT Pertamina Hulu Mahakam (PHM) di wilayah Desa Pela dan Desa Budaya Sungai Bawang, Kalimantan Timur, pada 7-8 Oktober 2024. Foto: HO/PHM

BorneoFlash.com, SAMARINDA – Perwakilan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI dan Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi Perwakilan Kalimantan dan Sulawesi (SKK Migas Kalsul) melaksanakan kegiatan monitoring ke salah satu lokasi program CSR PT Pertamina Hulu Mahakam (PHM) di wilayah Desa Pela dan Desa Budaya Sungai Bawang, Kalimantan Timur, pada 7-8 Oktober 2024. 

 

Kegiatan tersebut sekaligus bertujuan meninjau tata cara pengembangan desa wisata di Kalimantan Timur yang menjadi lokasi Ibu Kota Nusantara (IKN).

 

Subkoordinator Kerjasama Hulu Migas Kementerian ESDM, Gesit Prawatiningsih, menyampaikan bahwa program pengembangan wisata di Desa Pela dan Sungai Bawang sangat bagus. 

 

“Desa Wisata dan Desa Budaya ini diharapkan bisa dikenal lebih luas di luar wilayah Kalimantan. Program-programnya juga bisa menjadi program nasional yang dikenal hingga ke tingkat internasional,” ujar Gesit.

Program CSR PT Pertamina Hulu Mahakam (PHM) di wilayah Desa Pela dan Desa Budaya Sungai Bawang, Kalimantan Timur. Foto: HO/PHM
Program CSR PT Pertamina Hulu Mahakam (PHM) di wilayah Desa Pela dan Desa Budaya Sungai Bawang, Kalimantan Timur. Foto: HO/PHM

Desa Wisata Pela adalah desa wisata yang berkawan dengan lingkungan melalui upaya pelestarian lingkungan, seperti konservasi Pesut Mahakam dan Bekantan, sebagai salah satu daya tarik desa tersebut. 

 

Selain mendorong sektor pariwisata, program ini juga melindungi hewan endemik di perairan Mahakam dan memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Pela melalui Kelompok Sadar Wisata Bekayuh, Baumbai dan Bebudaya (Pokdarwis 3B). 

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.