Kemudian, disusul Rute 10 K untuk kategori umum, master dan TNI-Polri yang dimulai dari Lapangan Merdeka 3 – Monpera Balikpapan – Simpang Kantor Imigrasi Balikpapan – Polresta Balikpapan – Plaza Balikpapan – Tugu Beruang Madu Balikpapan dan berputar kembali menuju finish di Lapangan Merdeka 3.
Terdapat pula, Rute 5 K khusus kategori remaja, master dan umum dimulai dari Lapangan Merdeka 3 – Monpera Balikpapan – Simpang Kantor Imigrasi Balikpapan – Polresta Balikpapan dan Finish di Lapangan Merdeka 3.
Ada juga Rute 2,5K untuk anak-anak dimulai dari Lapangan Merdeka 3 – Monpera Balikpapan – Simpang Kantor Imigrasi Balikpapan dan Finish di Lapangan Merdeka. “Luar biasa hari ini kita bisa berolahraga bersama-sama,” ujarnya.
Untuk rute tamu undangan sepanjang 3,5 K yang dimulai dari Lapangan Merdeka 3 – Monpera Balikpapan – Simpang Kantor Pemkot Balikpapan dan Finish di Lapangan Merdeka.
Sementara itu, Komisaris PT Bayan Resources Tbk, Budiman mengatakan Bayan RUN 2024 adalah salah satu program CSR PT Bayan Resources Tbk, dalam rangka meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat dalam bentuk pengembangan bakat, potensi, dedikasi, semangat juang dan sportivitas generasi muda di bidang olahraga lari di Balikpapan dan Kalimantan Timur.

Hal ini menjadi wadah untuk menciptakan pelari yang dapat berprestasi pada level yang lebih tinggi. Disamping itu juga, kegiatan ini dapat memotivasi dan menginspirasi semua untuk lebih mencintai olahraga lari. Bayan Run merupakan agenda tahunan.
Hanya saja, Rute 21 K baru pertama kali digelar PT Bayan Resources Tbk di tahun 2024 termasuk Rute 5 K kategori Remaja. Peserta sangat antusias mengikuti Bayen Run yang memberikan hadiah kepada para pemenang mulai dari Rp 2.5 juta hingga Rp 25 juta. Termasuk, doorprize yang luar biasa. Ditambah, hiburan yang menghadirkan penyanyi Wika Salim.