Berikut 3 Jenis Makanan yang Bisa Tambah Darah Alami, Cocok untuk Penderita Anemia

by -
Editor: Ardiansyah
Ilustrasi Penderita Anemia
Ilustrasi Penderita Anemia

BorneoFlash.com, KESEHATAN – Anemia yaitu merupakan kondisi saat tubuh kekurangan sel darah merah yang sehat.

 

“Anemia terjadi ketika tubuh kekurangan sel darah merah atau hemoglobin akibatnya sel-sel dalam tubuh tidak mendapat cukup oksigen dan tidak berfungsi secara normal,” tutur dr. Riza dikutip BorneoFlash.com dari laman Alodokter pada Selasa (13/8/2024).

 

Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan anemia, seperti produksi sel darah merah yang kurang, pendarahan, dan hancurnya sel darah merah yang terlalu cepat.

 

Untuk mengatasinya sendiri cukup mudah yang penting disesuaikan dengan penyebabnya, Secara mandiri bisa konsumsi tablet penambah darah.

 

Konsumsi makanan berikut ini agar bisa menambah darah alami:

  1. Makanan kaya zat besi dan asam folat seperti yang terkandung dalam sereal, sayuran hijau, sereal, dan buah-buahan.
  2. Makanan tinggi vitamin B12 yang terkandung dalam susu dan produk turunannya. Selain itu, Beauty bisa konsumsi makanan mengandung kedelai, seperti tempe.
  3. Makanan tinggi vitamin C, seperti jeruk dan stroberi, dan lainnya.

 

“Jika penanganan mandiri tidak membantu, anda perlu konsultasi lebih lanjut dengan dokter secara langsung untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut dari obatan hingga tindakan transfusi darah,” tutur dr. Riza. (*)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.