Jika rencana ini diterapkan, maka tahun depan Pertamina hanya akan menjual tiga produk BBM. Satu di antaranya, Pertamax Green 92 yang mencampur RON 90 dengan 7 persen etanol.
“Kedua Pertamax Green 95 mencampur Pertamax dengan 8% etanol.”
“Dan ketiga Pertamax Turbo. Jadi ada dua green gasoline, green energy, low carbon yang akan menjadi produk Pertamina,” kata Nicke.
Meski begitu, Nicke menegaskan keputusan penggantian Pertalite menjadi Pertamax Green 92 ada di tangan pemerintah.
Ia menyebut pergantian tersebut hasil kajian internal Pertamina yang akan diusulkan ke pemerintah.
“Implementasinya tentu menjadi ranah pemerintah untuk memutuskan. Jadi, 2024 mohon dukungannya kami akan mengeluarkan lagi yang disebut Pertamax Green 92, sebetulnya ini Pertalite Dicampur dengan etanol, naik oktannya dari 90 ke 92,” ucapnya.