Bupati Paser Terima Penghargaan Paritrana Award dari Gubernur Kaltim

oleh -
Penulis: Sarrassani
Editor: Ardiansyah
Bupati Paser dr. Fahmi Fadli Saat Menerima Penghargaan dari Gubernur Kaltim Isran Noor, di Samarinda, Rabu (5/7/2023). Foto: HO/Humas Pemkab Paser.
Bupati Paser dr. Fahmi Fadli Saat Menerima Penghargaan dari Gubernur Kaltim Isran Noor, di Samarinda, Rabu (5/7/2023). Foto: HO/Humas Pemkab Paser.

BorneoFlash.com, TANA PASER – Dalam rangka mewujudkan visi dan misi PASER MAS, Kabupaten Paser yang Maju, Adil, dan Sejahtera, Bupati Paser dr. Fahmi Fadli terus berupaya meningkatkan ekonomi dan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). 

Komitmen tersebut tertuang dalam program jaminan kesehatan kepada tenaga kerja, khususnya mereka yang rentan terhadap risiko pekerjaan.

Atas kepedulian Bupati Fahmi, ia pun menerima penghargaan dari Gubernur Kaltim yakni Paritrana Award.

Penghargaan tersebut diterima Bupati Paser dr. Fahmi Fadli dari Gubernur Kaltim Isran Noor, di Samarinda, Rabu (5/7/2023).

“Kedepan pelayanan jaminan pekerja rentan seperti marbot, guru ngaji, UMKM, nelayan, petani, pekebun dan berbagai sektor lainnya di Kabupaten Paser dapat terus ditingkatkan,” kata Bupati usai menerima penghargaan tersebut.

Bupati mengemukakan dalam rangka mewujudkan visi misi Kabupaten Paser MAS (Maju, Adil Dan Sejahtera), 

Bupati mengemukakan baru 60 persen tenaga kerja rentan di Kabupaten Paser yang mendapat jaminan kesehatan.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.