Ini Jabatan Baru 10 Pimpinan Tinggi Pratama Kota Balikpapan 

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Pelantikan dan pengukuhan 10 Pejabat tinggi pratama, di Aula Balai Kota Balikpapan, pada hari Senin (3/4/2023). Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.
Pelantikan dan pengukuhan 10 Pejabat tinggi pratama, di Aula Balai Kota Balikpapan, pada hari Senin (3/4/2023). Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Memasuki awal bulan April 2023, Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud melantik dan mengambil sumpah jabatan10 pimpinan tinggi pratama, di Aula Balai Kota Balikpapan, pada hari Senin (3/4/2023).

Adapun 10 pimpinan tinggi pratama yakni Agus Budi Prasetyo menjabat sebagai Kepala Badan Pengelola Keuangan Balikpapan, Andi Muhammad Yusri sebagai Asisten Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat, Hasbullah Helmi sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu, Boedi Liliono sebagai Kepala Satuan Pamong Praja.

Selanjutnya, Tirta Dewi sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Silvia Rahmadina sebagai Inspektur Inspektorat, Elvin Junaidi menjabat Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Balikpapan, Sutadi sebagai Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Adwar Skenda Putra sebagai Kepala Dinas Perhubungan dan Arfiansyah sebagai Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Balikpapan.

Wali Kota berpesan kepada pimpinan Tinggi Pratama yang baru saja dilantik dan dikukuhkan agar dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.

 Pelantikan dan pengukuhan 10 Pejabat tinggi pratama, di Aula Balai Kota Balikpapan, pada hari Senin (3/4/2023). Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.
Pelantikan dan pengukuhan 10 Pejabat tinggi pratama, di Aula Balai Kota Balikpapan, pada hari Senin (3/4/2023). Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.

“Pelantikan pimpinan tinggi pratama ini melalui proses sesuai dengan tata cara serta standar prosedur yang berlaku, guna mendorong kinerja Kota Balikpapan dalam pembangunan dan pelayanan masyarakat,” jelasnya.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.