Bupati Paser Resmikan Siring Sungai Kandilo Sebagai Ruang Terbuka Publik yang Indah dan Nyaman

oleh -
Penulis: Sarrassani
Editor: Ardiansyah
Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli, Resmikan Siring Sungai Kandilo Pada Rabu (15/2/2023). Foto: BorneoFlash.com/Ist.
Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli, Resmikan Siring Sungai Kandilo Pada Rabu (15/2/2023). Foto: BorneoFlash.com/Ist.

BorneoFlash.com, TANA PASER – Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli, meresmikan Siring Sungai Kandilo dengan menekan tombol sirine dan lampu yang menyala di sekitar siring. Pada Rabu (15/2/2023).

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD, Staf Ahli Bupati, Asisten Administrasi Umum, Asisten Pemerintahan dan Kesra, dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang.

Setelah penekanan tombol sirine, acara dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti dan peninjauan lokasi siring oleh Bupati dan tamu undangan, meskipun cuaca hujan gerimis.

Tampilan baru dari Siring Sungai Kandilo mencakup ukiran khas Paser di kayu jembatan, tulisan “I Love Paser” di depan arena MTQ, dua menara dengan lampu warna-warni, area tempat duduk bagi pengunjung, dan area taman yang asri dan bersih.

Bupati Fahmi menyatakan bahwa Siring diresmikan sebagai ruang terbuka publik dan area terbuka publik yang steril dan bersih.

Pedagang kaki lima akan dipersiapkan tempatnya di Sungai Tuak, dan pemeliharaan Siring Sungai Kandilo dianggarkan di Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang. Dengan adanya tampilan baru dari Siring, kota menjadi lebih cantik dan indah.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.