BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Timur (Kaltim) H Hadi Mulyadi berkunjung ke Wisata Bambu Wana Desa di Kelurahan Karang Joang, Kecamatan Balikpapan Utara, pada hari Kamis (22/12/2022).
Wakil Gubernur Kaltim mengatakan agar dapat memanfaatkan ini dengan sebaik-baiknya dan dibimbing sedemikian rupa, sehingga masyarakat dapat merasakan manfaatnya secara ekonomi.
“Penggunaan hutan di kawasan perhutanan sosial ini bisa memberikan manfaat perekonomian masyarakat Kaltim, khususnya bapak ibu yang telah mendapatkan Surat Keputusan (SK),” ucapnya.
Ia pun mengajak kepada warga yang menerima SK dari Kementerian Kehutanan dapat menanam pohon masing-masing satu pohon setiap satu orang.
“Semua warga disini tanam apa saja yang bisa tumbuh. Karena disini spesifik bambu jadi tanaman bambu lebih banyak,” terangnya.

Kawasan ini dapat menjadi objek wisata yang aman dan nyaman sehingga mendapatkan efek ekonomi bagi masyarakat. Untuk itu, pentingnya keberadaan tim SAR di tempat ini, agar dapat menjaga keamanan, khususnya saat liburan yang ramai akan pengunjung.
“Nanti semua perusahaan perhutanan di Kaltim minimal menyumbangkan satu kapal supaya dapat menjadi objek wisata. Tentu, dengan keamanannya,” ungkapnya.