Laksanakan Posyandu Lansia Satgas Pamtas Yonarmed 5/105 Tarik/PG, Gandeng Puskesmas Sesua

oleh -
Editor: Ardiansyah
Satgas Pamtas Yonarmed 5/105 Tarik/PG Gandeng Puskesmas Sesua Laksanakan Posyandu Lansia. Rabu (14/09/2022). Foto: HO/Pendam VI/Mlw.
Satgas Pamtas Yonarmed 5/105 Tarik/PG Gandeng Puskesmas Sesua Laksanakan Posyandu Lansia. Rabu (14/09/2022). Foto: HO/Pendam VI/Mlw.

Membantu deteksi dini terhadap penyakit pada lansia dan gangguan kesehatan lainnya dan sarana lansia untuk bisa lebih meningkatkan interaksi sosial dengan sesamanya yang diharapkan dapat memperbaiki kondisi psikologisnya.

Sementara, Sunarti staf Puskesmas Sesua menyampaikan “kegiatan Posyandu Lansia ini dilaksanakan setiap bulan sekali ditempat yang berbeda. Kegiatan yang dilaksanakan diantaranya penimbangan badan, senam lansia, pengobatan dan pengecekan kolesterol dan gula darah.

Kami juga mengucapkan banyak terimakasih dengan adanya bantuan transportasi dan dukungan tenaga medis dari Satgas Pamtas. Sehingga kegiatan berjalan lancar”, ucapnya Sunarti.

Di tempat terpisah Dansatgas Pamtas RI-MLY Yonarmed 5/105 Tarik/PG Mayor Arm Yan Octa Rombenanta  juga memberikan apresiasi kepada personel kesehatan yang telah bersinergi dengan Puskesmas Sesua dalam kegiatan Posyandu Lansia. Sehingga kelompok usia ini bisa mencapai kesejahteraan, baik secara fisik maupun psikis”. Ujarnya.

(BorneoFlash.com/Pendam VI/Mlw)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.