Akhiri Masa Purnabakti, Suasana Haru Warnai Farewell Brigjen Pol Hariyanto  

oleh -
Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Hariyanto, S.H, M.Hum memimpin apel pagi seluruh personil Polri dan ASN Polda Kaltim, Senin (1/8/2022). Foto: HO/Humas Polda Kaltim.
Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Hariyanto, S.H, M.Hum memimpin apel pagi seluruh personil Polri dan ASN Polda Kaltim, Senin (1/8/2022). Foto: HO/Humas Polda Kaltim.

Selanjutnya dilanjutkan acara pelepasan Wakapolda Brigjen Pol Hariyanto, dan dilanjutkan dengan tradisi pedang pora.

Dengan menaiki mobil jeep, Wakapolda Kaltim beserta Istri Ny Untari Hariyanto menyapa satu persatu personil Polda Kaltim yang berbaris hingga pintu gerbang keluar Polda Kaltim.

Suasana haru warnai perpisahan Wakapolda tersebut. Beberapa PJU dan Bhayangkari meneteskan air mata seraya memeluk Jenderal Bintang Satu itu, seolah tak rela berpisah dengan sosok yang dikenal humanis, ramah dan penuh canda.

Tak hanya itu Ny. Untari Hariyanto sempat tertahan saat bersama ibu-ibu Bhayangkari lainnya, seraya melontarkan kata-kata perpisahan sambil meneteskan air mata jua.

Pelepasan bermuara di pintu gerbang keluarPolda Kaltim. Personil Brimob dengan spontan menggendong Brigjen Pol Hariyanto mengantarkan sampai ke mobil.

(BorneoFlash.com/Humas Polda Kaltim)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.