Di setiap tetes darah pendonor berikan merupakan amalan yang sangat mulia. Darah pendonor merupakan bantuan kemanusiaan yang tiada tara harga dan faedahnya bagi sesama yang memerlukan darah.
Selain itu juga, kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian sosial dan rasa solidaritas segenap anggota TNI AU, dalam membantu masyarakat melalui Palang Merah Indonesia Kota Balikpapan.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Balikpapan Elvin Junaidi mewakili Walikota Balikpapan H Rahmad Mas’ud mengapresiasi kegiatan donor darah ini.

Pasalnya, donor darah ini sangat membantu PMI Kota Balikpapan, untuk ketersediaan stok darah di Kota Balikpapan.
“Saya melihat kegiatan ini sangat positif, karena membantu stok darah PMI Kota Balikpapan. Saya pikir kegiatan harus dilakukan secara rutin,” tutupnya.
(BorneoFlash.com/Niken)





