Balikpapan Menjadi Tuan Rumah MTQ Tingkat Kaltim Tahun 2023

oleh -
Wali Kota Balikpapan yang juga Ketua Umum LPTQ Kota Balikpapan H Rahmad Mas'ud membuka Raker LPTQ Kota Balikpapan tahun 2022-2023, di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Balikpapan, Kamis (16/6/2022). Foto: BorneoFlash.com/Niken.
Wali Kota Balikpapan yang juga Ketua Umum LPTQ Kota Balikpapan H Rahmad Mas'ud membuka Raker LPTQ Kota Balikpapan tahun 2022-2023, di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Balikpapan, Kamis (16/6/2022). Foto: BorneoFlash.com/Niken.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Wali Kota Balikpapan yang juga Ketua Umum LPTQ Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud membuka Rapat Kerja (Raker) Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kota Balikpapan tahun 2022-2023, di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Balikpapan, Kamis (16/6/2022).

Dengan mengangkat tema peran LPTQ Kota Balikpapan dalam upaya peningkatan kualitas dan prestasi  kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Kota Balikpapan.

Adapun peserta rapat kerja diikuti sebanyak  71 orang terdiri dari unsur pengurus LPTQ Kota Balikpapan, Camat Se Kota Balikpapan, pengurus LPTQ Kecamatan Se Kota Balikpapan, official Se Kota Balikpapan, pemerhati MTQ Se Kota Balikpapan.

Dalam sambutannya, Walikota Balikpapan mengatakan dengan LPTQ dapat menanamkan pedoman Al Qur’an kepada anak-anak maupun seluruh masyarakat Balikpapan, khususnya yang beragama Islam.

“Mari kita siarkan dan budidayakan untuk membaca Al Qur’an,” jelasnya.

Diketahui sudah ada beberapa Organisasi Perangkat Daerah membaca Al Qur’an sebelum bekerja mulai pukul 07:30-08:00 Wita.

“Ini menjadi contoh buat kita paling tidak bisa melindungi diri kita dan Kota kita. Kedekatan dengan Al Qur’an dapat melindungi Kota yang kita cintai ini,” ujarnya.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.