BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Sekolah menembak tingkat pelajar pertama di seluruh Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Indonesia adalah Perbakin Balikpapan.
“Seluruh Perbakin, Kota Balikpapan pertama kali dan kedua di Samarinda khususnya di Kalimantan Timur,” jelas Ketua Umum Perbakin Balikpapan Herman Stepanus Pane ditemui usai pelantikan pengurus Perbakin Balikpapan masa bhakti 2021-2025 di Derawan Ballroom Hotel Royal Suite Balikpapan, Sabtu (12/2/2022).
Herman mengatakan, pelajar yang menjadi atlet dan mengikuti sekolah menembak di Balikpapan sudah mencapai 65 pelajar.
“Itu pun sekitar 35 persen sudah masuk sekelas nasional. Kita menerapkan bagaimana Perbakin Balikpapan menjadi terbaik dan menjadi percontohan,” serunya.
Lanjut Herman menuturkan, pelajar yang mengikuti sekolah menembak usia terendah 6 tahun hingga tingkat SMA.
“Atlet pemula kita akan buat mereka bagaimana menjadi atlet yang terbaik dan menjadi panutan,” ucapnya.
Kejuaraan menembak untuk tingkat pelajar akan diadakan tri kuarter atau tiga kali dalam setahun. “Di Akhir tahun keempat siapa yang terbaik dari tri kuarter itu yang akan menjadi juara umum,” ujarnya.
Ia merencanakan ke depan akan membuat program kejuaraan tidak hanya untuk pelajar tingkat Balikpapan saja, akan tetapi untuk tingkat Provinsi Kaltim. Bahkan, menjadi open agar bisa diikuti seluruh pelajar seluruh Indonesia.
Sehingga persiapan yang dilakukan Perbakin Balikpapan akan menginformasikan kepada sekolah. Termasuk club dibawah naungan Perbakin Kota Balikpapan.
“Jadi dari klub akan ada yang mewakili nanti tetapi selama ini paling berpotensi selama pelajar tidak ada adalah club, tapi setelah ada sekolah pelajar yang mendominasi sekarang dari pelajar,” terangnya.