Vaksin Presisi TNI-Polri, Anak dan Lansia Kubar-Mahulu Jadi Prioritas Utama

oleh -
Pelaksanaan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun dan lansia yang dilakukan oleh TNI-Polri. Foto : HO.
Pelaksanaan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun dan lansia yang dilakukan oleh TNI-Polri. Foto : HO.

BorneoFlash.com, SENDAWAR – Vaksin Presisi TNI-Polri yang dilaksanakan di Sekolah Dasar Katolik (SDK) Wr. Soepratman, Kecamatan Barong Tongkok, Kabupaten Kutai Barat (Kubar) sukses digelar pada Kamis (20/1/2022) kemarin.

Vaksin tersebut ditujukan kepada anak usia 6-11 tahun dan juga lansia.

Diterangkan oleh Kapolres Kubar, AKBP Sonny Henrico Parsaulian Sirait bahwa kegiatan vaksinasi yang digelar tersebut juga serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia. 

Dan bagi Polres Kubar, ini kali kedua dilaksanakan setelah sebelumnya dilaksanakan di SDN 020 dan SDN 015 Kampung Geleo, Kecamatan Barong Tongkok dua hari yang lalu.

“Pelaksanaannya berjalan lancar, baik di Kubar dan juga Mahulu serta diikuti oleh ratusan murid dan juga lansia. Targetnya kemarin 700 orang anak di Kubar dan 200 anak di Mahulu. Kemudian untuk lansia ada 100 orang di Kubar dan 50 orang di Mahulu,” terangnya pada Jumat (21/1/2022).

Lebih lanjut, Sonny juga mengatakan akan memprioritaskan pelaksanaan vaksinasi untuk dua kategori sasaran tersebut. Dimana capaian vaksinasi untuk keduanya ini masih berada dibawah angka 70 persen.

“Bukannya yang lain tidak, tapi dua kategori ini lebih diutamakan. Khususnya untuk anak usia 6-11 tahun yang saat ini melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM). Ini sebagai langkah mendukung agar PTM tersebut bisa tetap berjalan,” tambahnya.

Pelaksanaan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun dan lansia yang dilakukan oleh TNI-Polri. Foto : HO.
Pelaksanaan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun dan lansia yang dilakukan oleh TNI-Polri. Foto : HO.

Sementara itu, untuk vaksinasi dengan kategori lansia baik itu di Kubar maupun Mahulu. Pihak TNI-Polri pun terus menyambangi tiap-tiap rumah yang memiliki golongan lansia. 

Untuk memberikan penjelasan pentingnya vaksinasi ini bagi mereka dan berupaya memfasilitasi para lansia ini mendapatkan suntikan vaksin.

“Seluruh jajaran kita kerahkan baik di Kubar maupun Mahulu agar bisa mendata dan memfasilitasi para lansia ini mendapatkan suntikan vaksin. Sehingga di wilayah Kubar dan Mahulu ini bisa mencapai target demi membentuk herd immunity,” tandasnya. 

Baca Juga :  Bagus Buktikan Kemudahan Berobat Lewat Kartu JKN-KIS

(BorneoFlash.com/Lis)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135