BorneoFlash.com, SOLO – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menghadiri ‘Indonesia Bersholawat’ dalam rangka memperingati 1 Muharram 1443 Hijriyah bersama habaib, ulama, dan kyai di kediaman Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf, Sabtu (14/8/2021).
Selain digelar secara fisik di kediaman Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf, ‘Indonesia Bersholawat’ juga digelar secara daring untuk menegakkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Dalam sambutannya, Airlangga meminta doa dan dukungan dari habaib, ulama, dan kiai, agar langkah dan kebijakan pemerintah menangani Covid-19 bisa berjalan baik.
Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) ini menegaskan, saat ini pemerintah berupaya agar kasus aktif Covid-19 di Indonesia bisa turun agar membuat kelonggaran pada fasilitas kesehatan.
Terutama terkait kesediaan bed occupancy rate, oksigen, dan obat-obatan untuk pasien Covid-19.
Menurut Airlangga, pemerintah terus menggenjot program vaksinasi untuk mencapai target 2 juta sampai 2,5 juta per hari pada Agustus ini.