Upacara “Closing Ceremony”, Latma Garuda Shield Ke-15 Tahun 2021 Resmi Ditutup

oleh -
Pangdam IV/Mulawarman Mayjen TNI Heri Wiranto saat diwawancarai awak media usai upacara penutupan Latma Garuda Shield Ke-15 antara TNI AD dan US Army, di Markas Yonif Raider 600/Modang, Manggar, Balikpapan Timur (Baltim), pada  Sabtu (14/8/2021). Foto : BorneoFlash.com/Muhammad Eko.
Pangdam IV/Mulawarman Mayjen TNI Heri Wiranto saat diwawancarai awak media usai upacara penutupan Latma Garuda Shield Ke-15 antara TNI AD dan US Army, di Markas Yonif Raider 600/Modang, Manggar, Balikpapan Timur (Baltim), pada  Sabtu (14/8/2021). Foto : BorneoFlash.com/Muhammad Eko.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Latihan Bersama (Latma)Garuda Shield Ke-15 Tahun 2021 antara TNI AD dengan US Army akhirnya resmi ditutup.

Latma Garuda Shield ke -15 ditutup secara langsung oleh Irjenad Letjen TNI Banny Susianto yang ditandai dengan upacara “Closing Ceremony” yang berlangsung di Markas Yonif Raider 600/Modang, Manggar, Balikpapan Timur (Baltim), pada Sabtu (14/8/2021).

Usai upacara penutupan,Pangdam IV/Mulawarman Mayjen TNI Heri Wiranto menuturkan, bahwa hari ini merupakan upacara penutupan Latma Garuda Shield Ke-15 tahun 2021 di wilayah Amborawang Balikpapan Kalimantan Timur khususnya di wilayah Komando Daerah Militer VI/Mulawarman.

” Rangkaian kegiatan sudah berjalan sejak awal pada 28 Juli 2021 kedatangan US Army ke Balikpapan, hingga melaksanakan latihan bersama. Dan kemarin juga telah dilaksanakan kegiatan penutupan, yakni Sport Day dan Culture Day yang diikuti seluruh prajurit TNI AD bersama US Army. Untuk memperkenalkan budaya wilayah dan  membangun kebersamaan,”ujarnya.

Lebih lanjut dia katakan, banyak hal yang didapatkan tetapi yang  semangat kebersamaan, semangat membangun hubungan antar kedua negara baik TNI AD dan US Army yang dirasa sangat begitu kental dirasakan.

Tentunya apa yang didapatkan dalam Latma kali ini akan selalu ditingkatkan.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.