Kemenag Kota Balikpapan Tetapkan Zakat Fitrah Senilai Rp 40 Ribu Per Jiwa

oleh -
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Balikpapan A Johan MRP. Foto : BorneoFlash.com/Muhammad Eko.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Balikpapan A Johan MRP. Foto : BorneoFlash.com/DOK.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Balikpapan  menetapkan kadar Zakat Fitrah di tahun 2021 senilai Rp 40 ribu.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Balikpapan A Johan MRP. mengatakan, hal tersebut mengacu pada ketetapan berdasarkan Keputusan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Balikpapan Nomor 63 Tahun 2021 Tentang Penetapan Nilai Kadar Zakat Fitrah dan Fidyah Wilayah Kota Balikpapan.

Untuk itu dalam hal ini pihaknya juga  telah melakukan rapat koordinasi dengan sejumlah instansi dan organisasi keagamaan untuk menentukan besaran kadar zakat fitrah yang akan diterapkan pada tahun ini.

“Kami sudah melakukan rapat bersama dengan beberapa instansi, lembaga dan organisasi islam untuk menentukan kadar zakat fitrah yang akan diterapkan pada tahun ini,” ujarnya tak lama ini.

Menurut Johan, besaran kadar zakat ini diterapkan disesuaikan dengan nilai beras yang dikonsumsi sehari-hari adalah 3 kg setiap jiwa.

Ia menjelaskan, zakat fitrah adalah kewajiban bagi setiap muslim yang memiliki kelebihan nafkah. Baik untuk dirinya, maupun untuk orang yang menjadi tanggungannya.

” Kewajiban zakat fitrah harus ditunaikan sebelum pelaksanaan Sholat Idul Fitri. Sedang fidyah adalah pengganti bagi umat muslim yang tidak sanggup menjalankan puasa karena sesuatu hal,” pungkasnya. 

(BorneoFlash.com/Eko)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.