Pangdam VI/Mlw Ikuti Vicon Rakor Kesiapan Pemungutan Suara Pilkada Bersama Mendagri

oleh -

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Panglima Kodam (Pangdam) VI/Mulawarman, Mayjen TNI Heri Wiranto, S.E., M.M., M.Tr. (Han) ikuti rapat koordinasi kesiapan pilkada serentak 2020 dan pengarahan kepada satuan tugas covid 19 oleh Menteri Dalam Negeri Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, M.A., Ph.D, Selasa (08/12/2020).

Pertemuan jarak jauh tersebut membahas kesiapan pelaksanaan Pilkada di sembilan provinsi dan 270 kabupaten/kota di seluruh Indonesia

Untuk memastikan pelaksanaan Pilkada ini berjalan lancar, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia Tito Karnavian melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) Pelaksanaan Pilkada serentak Tahun 2020 secara Virtual atau video conference (Vidcon) dengan seluruh Sekda Kabupaten/Kota serta Provinsi dan para Dansat TNI/Polri terkait.

Sebelumnya Mendagri Tito Karnavian saat vicon menjelaskan, hasil Rapat Dengar Pendapat (RDP) pada tanggal 27 Mei 2020 bersama Komisi II DPR RI dan penyelenggara pemilu telah menyepakati pemungutan suara Pilkada Serentak dilaksanakan pada 9 Desember 2020.

,”kepada para kepala daerah yang daerahnya mengikuti Pilkada serentak 2020, agar dapat memberikan kemudahan bagi penyelenggara dalam menggunakan dana hibah yang ada,” ujarnya.

Mantan Kapolri tersebut juga mengajak seluruh Kepala Daerah dan Penyelenggara Pilkada untuk bersama-sama mewujudkan kerja sama yang baik demi mensukseskan pilkada 2020 yang aman damai dan tentram. Namun lebih penting lagi adalah tidak menjadi klaster penularan Covid-19.

,”Tapi juga secara spesifik di tengah pandemi ini kita menjaga agar semua tahapan pilkada termasuk tanggal 9 Desember besok itu tidak menjadi media penularan covid-19. Karena adanya potensi interaksi dan juga potensi kerumunan, “ pungkasnya.(*)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.