Jadwal Timnas U19 Indonesia, Malam Ini Lawan Bulgaria

oleh -
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan wejangan kepada skuad timnas U19(Dok. PSSI)

BorneoFlash.com, – Timnas U19 Indonesia akan melakoni laga uji coba internasional melawan Bulgaria nanti malam. Laga timnas U19 Indonesia vs Bulgaria akan digelar di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Maryin na Mauri, Sabtu (5/9/2020) pukul 22.00 WIB.

Duel kontra Bulgaria menjadi pertandingan pertama timnas U19 Indonesia selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Kroasia sejak 30 Agustus lalu. Gelandang timnas U19 David Maulana mengatakan, dia dan rekan-rekannya sudah siap menghadapi laga ini setelah sepekan menjalani latihan keras “Kami sudah siap menjalani laga uji coba melawan Bulgaria,” kata David Maulana, seperti dilansir dari laman resmi PSSI.

Saat ini selama sepekan tim pelatih masih memberikan porsi latihan fisik dengan intensitas tinggi kepada kami,” imbuhnya. Sementara itu, pelatih timnas Shin Tae-yong menilai, laga melawan Bulgaria menjadi ujian yang berat bagi skuadnya.

Juru taktik asal Korea Selatan itu tidak akan memaksakan kemenangan pada pertandingan ini karena bukan itu tujuan utamanya. “Jadi besok akan menjadi pertandingan yang tidak mudah bagi kami. Namun, kami harus membentuk mental dan intinya tim ini masih berproses,” ujarnya.

“Intinya pertandingan besok tidak mudah bagi kami, tetapi memang kami TC ke Eropa untuk mencari pengalaman dan melihat perkembangan tim,” kata Shin Tae-yong.

Setelah melawan Bulgaria, timans U19 Indonesia akan menantang Kroasia pada 8 September. Tiga hari berselang, David Maulana dkk akan menjajal kekuatan Arab Saudi Skuad Garuda Muda juga akan melawan Qatar, Bosnia dan Herzegovina, serta Dinamo Zagreb selama.

Laga uji coba internasional ini termasuk dalam agenda TC timnas U19 yang dijadwalkan berlangsung sampai akhir September ini. TC ini dilakukan sebagai persiapan timnas U19 Indonesia menjelang turnamen terdekat, Piala Asia U19 2020 di Uzbekistan pada 14-31 Oktober mendatang.

Sumber : kompas.com

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.