BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – YOSHINOYA adalah restoran BEEF BOWL No. 1 di Jepang yang berdiri sejak tahun 1899 di Tokyo, Jepang.
Menunya yang terkenal adalah “BEEF BOWL”, irisan daging sapi gurih yang disajikan di atas nasi dengan resep asli Jepang yang sudah lebih dari 120 tahun.
Senior Marketing Activation Manager Yoshinoya, Zuhdan Kamal mengatakan Beef Bowl YOSHINOYA sudah terbukti sebagai makanan khas Jepang yang sangat digemari, karena selalu menggunakan pilihan bahan terbaik seperti 100% daging sapi berkualitas tinggi dan sayuran segar.
“YOSHINOYA sudah terkenal di seluruh dunia, ada lebih dari 2.200 lokasi seperti di Los Angeles, Shanghai, Hong Kong, Taiwan, Singapura, Manila, Bangkok, Kuala Lumpur, dan masih banyak lagi,” katanya pada hari Selasa, 25 Maret 2025.
YOSHINOYA INDONESIA telah memiliki lebih dari 180 toko di Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Purwakarta, Karawang, Cirebon, Garut, Cimahi, Cilegon, Serang, Jogja, Semarang, Solo, Purwokerto, Tegal, Malang, Gresik, Jember, Kudus, Kediri, Sidoarjo, Madiun, Mojokerto, Bali, Lombok, Lampung, Palembang, Medan, Pekanbaru, Bengkulu, Makassar, Jambi, Samarinda, Balikpapan, Banjarmasin, Pontianak, Singkawang, Manado, Batam.
Kini YOSHINOYA kembali hadir di BALIKPAPAN, tepatnya di Jalan MT. Haryono. Sejak kehadirannya di Indonesia, YOSHINOYA telah menjadi trendsetter dan menjadi pilihan banyak orang dengan menu BEEF BOWL terkenalnya yang asli dari Jepang yang disajikan fresh, dibuat setelah dipesan, dengan harga terjangkau.

YOSHINOYA INDONESIA telah mendapatkan sertifikat SJH dari MUI dimana untuk mendapatkan sertifikat tersebut, YOSHINOYA harus mendapatkan nilai A sebanyak 3 kali secara berturut-turut.
“Oleh karenanya, komitmen YOSHINOYA untuk memberikan makanan halal yang berkualitas baik, tidak perlu diragukan lagi oleh penggemar setia YOSHINOYA di Indonesia,” jelasnya.
YOSHINOYA menyajikan menu terkenalnya, BEEF BOWL, dengan 3 pilihan rasa yaitu:
- ORIGINAL Beef Bowl, dengan rasa gurih asin dimasak dengan resep rahasia yang sudah lebih dari120 tahun.
- YAKINIKU Beef Bowl, dengan rasa manis gurih dimasak dengan saus spesial yakiniku.BLACK PEPPER Beef Bowl, pilihan tepat bagi penggemar saus lada hitam pedas.
- YOSHINOYA juga menyediakan “PAKET PUAS”, paket komplit BEEF BOWL dengan pilihan 3 buah gorengan ayam dan Ocha Free Flow (minum sepuasnya) hanya dengan menambah Rp 20.909,-.