PTMB Pastikan Pasokan Air Masjid di Balikpapan Terkendali Selama Ramadan 1446 Hijriah

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Direktur Utama PTMB, Yudhi Saharuddin. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri
Direktur Utama PTMB, Yudhi Saharuddin. Foto: BorneoFlash/Niken Sulastri

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Perumda Tirta Manuntung Balikpapan (PTMB) menggelar pertemuan dengan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Balikpapan untuk memastikan ketersediaan pasokan air di masjid-masjid selama bulan Ramadan 1446 Hijriah. 

 

Direktur Utama PTMB, Yudhi Saharuddin, menyampaikan bahwa langkah ini diambil guna menjaga kenyamanan jamaah yang melaksanakan ibadah shalat tarawih dan aktivitas lainnya di masjid.

 

PTMB akan menyediakan dua tangki air untuk memenuhi kebutuhan air di masjid-masjid yang mengalami kekurangan pasokan. 

 

“Kami akan fokus pada masjid-masjid yang distribusi airnya belum maksimal, dan memastikan air tetap tersedia selama Ramadan,” ujar Yudhi kepada media di Balai Kota Balikpapan, pada hari Senin (3/3/2025).

 

Yudhi menjelaskan bahwa DMI akan memberikan informasi mengenai masjid-masjid yang kesulitan mendapatkan air, dan PTMB akan siap mengirimkan pasokan air jika diperlukan. “Kami akan terus berkoordinasi dengan DMI. Jika ada masjid yang membutuhkan suplai air, kami akan segera mengirimkan tangki air,” tambahnya.

 

Beberapa daerah di Balikpapan, terutama yang berada di dataran tinggi, masih sulit dijangkau oleh distribusi air. Namun, PTMB sudah menyiapkan solusi dengan mengirimkan tangki air ke lokasi-lokasi tersebut. 

 

“Kami terus melakukan rekayasa sistem distribusi agar air dapat sampai ke masjid-masjid, dan jika perlu, kami akan suplai menggunakan tangki,” jelas Yudhi.

 

Sejak Desember 2024, PTMB telah menghapus sistem buka tutup distribusi air dan berfokus pada perbaikan sistem agar air dapat terdistribusi dengan lancar ke seluruh wilayah. 

 

“Beberapa daerah yang berada di dataran tinggi memang masih sulit dijangkau, tetapi kami akan tetap berusaha agar tidak ada kendala dalam pasokan air,” katanya.

Baca Juga :  Komisi IV DPRD Balikpapan Akan RDP dengan Disnaker Terkait BPJS Ketenagakerjaan   

 

Untuk memastikan pasokan air tidak terganggu, PTMB terus melakukan perbaikan dan pemeliharaan jaringan pipa. Beberapa titik yang mengalami kebocoran, seperti di sekitar IPA Kilometer 8 dan wilayah Agung Tunggal, Kampung Baru, sedang dalam tahap perbaikan. 

 

“Perbaikan pipa dilakukan secara bertahap untuk memastikan distribusi air dapat berjalan dengan lancar dan efektif,” ungkap Yudhi.

 

Dengan langkah-langkah ini, PTMB berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Balikpapan, terutama selama bulan Ramadan, agar ibadah umat Islam dapat berjalan lancar tanpa terkendala pasokan air. (Adv)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.