BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Ribuan warga Balikpapan memadati Plaza Balikpapan Rabu (29/1/2025) sore, untuk menyaksikan atraksi barongsai yang disuguhkan oleh Paguyuban Barongsai Setya Darma dalam rangka perayaan Hari Imlek Tahun 2576.
Dalam pagelaran spesial ini, paguyuban menurunkan 11 barongsai dewasa dan dua barongsai anak-anak yang tampil dengan permainan tiang, sebuah atraksi khas yang memukau penonton.
Ketua Paguyuban Barongsai Setya Darma, Lukman, menyampaikan bahwa penampilan barongsai ini menjadi hiburan istimewa untuk Plaza Balikpapan. Paguyuban ini terus memberikan permainan terbaik tidak hanya di sini, tetapi juga di berbagai kota besar seperti Semarang, Jakarta, dan Surabaya.

Lukman juga menjelaskan pentingnya proses regenerasi dalam kelompok barongsai. Untuk menjadi pemain barongsai yang handal, dibutuhkan waktu latihan yang panjang. “Pemain barongsai kami sudah berlatih selama tiga tahun. Latihan dilakukan tiga kali seminggu, dan mereka harus memiliki dasar kungfu untuk dapat memainkan permainan tiang,” katanya kepada media usai pagelaran.
Sebagai salah satu paguyuban barongsai tertua di Balikpapan, yang sudah beroperasi lebih dari 20 tahun, Setya Darma telah meraih berbagai penghargaan, termasuk penghargaan silver dan gold. “Barongsai kami tertua di Balikpapan, bahkan mungkin di Kalimantan Timur.”