BorneoFlash.com, PENAJAM – Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Muhammad Zainal Arifin, secara resmi meluncurkan Gerakan Akselerasi Serambi Nusantara dalam sebuah acara yang digelar di Rumah Jabatan Bupati PPU, Jalan Coastal Road Sungai Parit, Sabtu (5/10/2024).
Peluncuran ini mengusung tema penting untuk memulihkan dan meningkatkan kualitas lingkungan hidup di Kabupaten PPU, serta mendorong kesadaran kolektif masyarakat dalam menjaga dan merawat alam.
Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua Pengadilan Agama PPU, Fattahurridlo Al Ghany, serta Koordinator Lapangan (Korlap) Aksi Solidaritas Masyarakat PPU, yang menyatakan dukungannya terhadap gerakan ini. Acara yang penuh semangat tersebut bertujuan untuk mempercepat berbagai program pembangunan, dengan fokus utama pada pemulihan dan pelestarian lingkungan.
Pj Bupati Muhammad Zainal Arifin dalam sambutannya menekankan bahwa gerakan ini bukan hanya sekedar program, tetapi sebuah ajakan kepada seluruh komponen masyarakat untuk kembali membangun kesadaran dan kepedulian terhadap lingkungan. Menurutnya, masalah lingkungan merupakan isu yang sangat krusial, terutama di tengah pesatnya pembangunan yang sedang berlangsung di PPU.
“Kita harus sadar, bahwa lingkungan hidup adalah aset terbesar yang harus kita jaga untuk generasi yang akan datang. Melalui Gerakan Akselerasi Serambi Nusantara ini, kami mengajak seluruh masyarakat PPU untuk bersatu dalam memulihkan dan meningkatkan kualitas lingkungan hidup. Langkah-langkah kecil yang kita lakukan, seperti penghijauan, pengelolaan sampah, dan pelestarian alam, akan memberikan dampak besar bagi kesejahteraan kita bersama,” ujar Zainal Arifin.
Pj Bupati Zainal juga mengungkapkan bahwa gerakan ini akan melibatkan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, lembaga pendidikan, organisasi masyarakat, serta sektor swasta.
“Kita hari ini meluncurkan Gerakan Akselerasi Serambi Nusantara, salah satu tujuannya adalah melakukan beautifikasi coastal road kita, dan acces road sepanjang 5,8 Kilometer. Akan kita per-indah, akan kita bangun taman di mediannya agar dapat menjadi ruang interaksi masyarakat. Dan sampai ke Rumah Jabatan Bupati PPU ini betul-betul bisa menjadi ruang aspirasi, ruang interaksi yang bisa berbaur dengan masyarakat,” katanya.