Perkuat Massa Otot dengan 5 Buah Kaya Protein yang Jarang Diketahui

by -
Writer: Wahyuddin Nurhidayat
Editor: Ardiansyah
Beraneka Ragam Buah. Foto : FreePict
Beraneka Ragam Buah. Foto : FreePict

BorneoFlash.com – Anda tidak hanya bisa memperoleh protein dari telur atau sayuran, tetapi juga dari buah-buahan. Lima buah tinggi protein berikut ini bisa Anda konsumsi untuk memperkuat massa otot.

Protein merupakan zat gizi makro yang tubuh butuhkan untuk membangun otot, melawan infeksi, memproduksi hormon, dan menjalankan berbagai proses penting lainnya. Kebutuhan protein setiap individu bervariasi tergantung usia, berat badan, dan tingkat aktivitas. Secara umum, orang yang aktif membutuhkan 0,54-0,9 gram protein per kilogram berat badan per hari untuk mempertahankan massa otot dan mendukung kesehatan optimal.

Anda mungkin mengenal makanan seperti kacang-kacangan, ayam, telur, dan yogurt sebagai sumber protein tinggi. Namun, buah-buahan juga bisa menjadi sumber protein yang baik. Dengan mengonsumsi buah-buahan tinggi protein, Anda dapat membantu memenuhi kebutuhan protein harian Anda.

Berikut lima buah yang kaya protein dan bisa Anda konsumsi:

 

Jambu Biji

Jambu Biji . Foto: Freepict
Jambu Biji . Foto: Freepict


Jambu biji adalah buah tropis yang manis dengan aroma tajam. Selain tinggi vitamin C dan serat, jambu biji mengandung sekitar 4,21 gram protein. Nutrisi ini membantu menjaga sistem kekebalan tubuh, mensintesis kolagen, dan bertindak sebagai antioksidan kuat. Anda bisa menikmati jambu biji utuh atau mencampurnya dengan yogurt dan kacang-kacangan untuk camilan kaya protein.

 

Alpukat

Alpukat . Foto: Freepict
Alpukat . Foto: Freepict


Alpukat mengandung protein lebih tinggi dibandingkan banyak buah lainnya. Satu buah alpukat seberat 201 gram mengandung sekitar 4,01 gram protein. Selain itu, alpukat juga kaya serat, vitamin E, vitamin C, magnesium, dan folat. Anda bisa memakan alpukat langsung, menjadikannya topping pada salad, sup, atau smoothies.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.