BorneoFlash.com, SENDAWAR – Anggota Polres Kutai Barat, TNI, dan SatPol PP melaksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di Kantor KPU, Bawaslu dan daerah rawan kriminalitas di wilayah Kabupaten Kutai Barat (Kubar), Sabtu (9/12/2023) malam.
KRYD dilaksanakan Tim patroli Polres Kubar yang dipimpin oleh Tim UKL 4 AKP Asriadi J, didampingi perwira pengendali dengan sasaran tempat-tempat rawan gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).
Kapolres Kutai Barat AKBP Heri Rusyaman melalui Perwira pengendali (Padal) Ipda Sukoco menjelaskan, “patroli tersebut adalah kegiatan rutin yang ditingkatkan dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif,” kata Sukoco.
Kegiatan patroli ini untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang lebih aman dan kondusif menjelang pemilu 2024, sasaran tempat keramaian, kantor KPUD, Bawaslu dan tempat-tempat yang rawan dari gangguan Kamtibmas.