Suriani Soroti Kejadian Berulang di RS Medika Utama Manggar

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, Suriani. Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, Suriani. Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Pelayanan Rumah Sakit (RS) Medika Utama Manggar kembali mendapat sorotan atas kejadian meninggalnya remaja berusia (16) beberapa hari lalu.

 

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, Suriani menanggapi hal tersebut bahwa hal ini bukan pertama kali terjadi.

 

“Kejadiannya berulang-ulang. Jangan dibiarkan saja seperti itu  Kejadian sama seperti itu. Mudah-mudahan nanti kedepannya tidak ada hal-hal seperti itu lagi,” ucapnya kepada awak media, Rabu (15/11/2023).

 

Komisi IV DPRD Balikpapan sudah melaksanakan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Rumah Sakit Medika Utama Manggar dan akan memperbaiki pelayanan.

 

Dinas Kesehatan Kota harus meninjau kembali untuk mengecek betul-betul Rumah Sakit Medika Utama Manggar. Dinas Kesehatan Kota nanti akan tindaklanjuti lagi sesama pimpinan. 

 

“Tinggal tindak lanjut dari Dinas Kesehatan Kota Balikpapan paling tidak ada masukan yang diberikan kepada medika, karena keluhannya itu-itu aja pelayanan tidak baik,”  jelasnya.

 

Ia berharap Dinas Kesehatan Kota Balikpapan dapat mengevaluasi, karena DPRD tidak mempunyai kewenangan terlalu dalam. “Kita hanya memfasilitasi, kita tidak bisa ini harus ditutup,” ucapnya.

 

Suriani meminta supaya izin praktek dokter dicabut saja, apabila terbukti bersalah  karena memang sejak tahun 2013 dokter ini bermasalah di Manado sampai di Balikpapan, dengan kejadian yang sama. Bukan berarti membutuhkan dokter sehingga mempekerjakan dokter yang pernah bermasalah.

 

“Harusnya kita melihat, dia pernah ada masalah seperti ini atau tidak. Mestinya ada dokter seperti itu tidak usah diberikan untuk praktek melayani,” ucap Anggota DPRD Dapil Balikpapan Timur.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.