Expo MTQ Hadirkan Berbagai Produk Lokal 

oleh -
Penulis: Niken Sulastri
Editor: Ardiansyah
Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas'ud saat membuka Expo MTQ di arena utama Balikpapan Sport Convention Center (BSCC/DOME), pada hari Selasa (16/5/2023). Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.
Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas'ud saat membuka Expo MTQ di arena utama Balikpapan Sport Convention Center (BSCC/DOME), pada hari Selasa (16/5/2023). Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.

BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud menyambut baik diselenggarakannya Expo MTQ yang memanfaatkan momentum kemeriahan pelaksanaan MTQ, untuk ikut memajukan usaha dan industri kecil, sekaligus kesempatan untuk mempromosikan diri agar kedepannya dapat semakin berkembang.

“Expo ini merupakan nilai tambah dari MTQ, selain sebagai ajang lomba dan kompetisi tilawatil qur’an, juga memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk lebih mengenal produk buatan lokal yang kualitasnya mampu bersaing, baik berupa fashion, kuliner dan juga berbagai bentuk karya seni,” jelas Ketua Umum LPTQ Kota Balikpapan.

Pameran Expo MTQ mulai dilaksanakan, Selasa 16 Mei 2023 hingga 21 Mei 2023 mengikuti penyelenggaraan kegiatan Cabang Musabaqah di arena utama Balikpapan Sport Convention Center  (BSCC/DOME).

Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas'ud. Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.
Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud. Foto: BorneoFlash.com/Niken Sulastri.

Jumlah seluruh stand pameran Expo MTQ sebanyak 70 stand dari UMKM unggulan, Kafilah Kota Balikpapan, Kabupaten Kutai Timur dan Kabupaten Paser serta dari DPMPTSP Kota Balikpapan. 

UMKM unggulan terdiri dari jenis usaha, makanan minuman, fashion muslim, kriya/kerajinan, pengobatan herbal, kaligrafi, literasi, esensial oil, madu kelulut serta sablon.

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.