BorneoFlash.com, BALIKPAPAN – Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) H Isran Noor membuka Konsolidasi Dukungan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) dalam percepatan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dan Pengembangan Wilayah di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).
Dengan pemukulan gong, kegiatan yang berlangsung di Ballroom Hotel Grand Senyiur Balikpapan, pada hari Senin (10/4/2023) secara resmi dibuka. Kegiatan berlangsung pada tanggal 10-11 April 2023.
“Selamat dilaksanakannya konsolidasi LKPP, dalam rangka mendukung percepatan pembangunan IKN dan upaya pengembangan wilayah di sekitar IKN Kalimantan Timur secara khusus dan umumnya diseluruh wilayah Kalimantan,” jelasnya saat memberikan sambutan pada kegiatan tersebut.
Isran Noor mengatakan Kaltim salah satu wilayah integral Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sehingga kesetiaan, kepatuhan Kaltim kepada NKRI tidak perlu diragukan. Untuk itu, Presiden RI Joko Widodo tidak salah menetapkan Kaltim sebagai IKN Nusantara.

“IKN milik bangsa Indonesia bahkan IKN merupakan milik bangsa-bangsa di dunia. Kepentingan IKN bukan kepentingan Kaltim tapi kepentingan seluruh Nusantara. Penetapan Kaltim sebagai IKN adalah titik awal dimulainya sebuah peradaban baru yang besar bagi Republik Indonesia,” serunya.
Letak IKN yang berada di tengah-tengah Indonesia ini adalah sebuah keadilan dan pemerataan pembangunan, serta ekonomi bangsa. Jika selama ini titik berat pembangunan infrastruktur tertumpu khususnya di pulau Jawa.