Untuk pasokan ikan diperoleh dari masyarakat Balikpapan sehingga bisa mengangkat perekonomian UMKM Kota Balikpapan dan dibagikan untuk masyarakat. Kegiatan ini diharap bisa berkelanjutan.
“Pada saat memilih ikan kita sudah cek kesegarannya , apakah mengandung formalin atau tidak,” terangnya.
Asisten Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Balikpapan Agus Budi Prasetyo mewakili Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Kelautan dan Perikanan, yang membagikan ikan kepada masyarakat Balikpapan dan dapat dilaksanakan secara berkelanjutan.
“Semoga melalui kegiatan ini dapat mewujudkan penyediaan pangan yang sehat guna meningkatkan gizi masyarakat dan anak-anak di lingkungan pondok pesantren serta yayasan di Balikpapan,” ujarnya.
Agus berharap kegiatan seperti ini lebih diperluas lagi, terutama kepada warga dengan penghasilan menengah kebawah.
“Semoga melalui program KKP ini, dapat mengkampanyekan pentingnya makan ikan kepada masyarakat luas, sekaligus membantu saudara saudara kita dalam pemenuhan gizi yang seimbang,” tutupnya.
(BorneoFlash.com/Niken Sulastri)