Kapolres Paser Pimpin Rakor Percepatan Vaksinasi Usia 6 – 11 Tahun

oleh -
Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta SIK memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan pelaksanaan vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun di Aula  SMP Negeri 2 Tanah Grogot, Sabtu (15/1/2022). Foto : HO/Humas Polda Kaltim.
Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta SIK memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan pelaksanaan vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun di Aula  SMP Negeri 2 Tanah Grogot, Sabtu (15/1/2022). Foto : HO/Humas Polda Kaltim.

BorneoFlash.com, TANA PASER – Dalam rangka percepatan Vaksinasi Covid-19 Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta SIK memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan pelaksanaan vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun di Aula  SMP Negeri 2 Tanah Grogot, Sabtu (15/1/2022).

bersama kepala dinas Kesehatan Dr. I Dewa Made Sudarsana, Kasdim 0904 Paser Mayor Czi Edi Purwanto dan Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kab Paser M.Yunus Syam S.Pd .,Msi, Turut hadir Kabagops Polres Paser Kompol Suwarno SH.,MH, Kasat Intelkam AKP Rakhmad Wiwid Dianto,SH, Kasi Propam Ipda Supriyanto serta tamu dan undangan.

Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta SIK mengungkapkan, “maksud dari Rakor hari ini dilakukan dalam rangka persiapan giat vaksinasi anak usia 6-11 tahun, Pertama yang harus kita lakukan adalah sosialisasi terlebih dulu baik kepada siswa maupun orang tua murid. 

Agar orang tua murid dapat memahami manfaat dari vaksinasi sehingga orang tua tidak menolak bila anaknya nanti dilakukan Vaksinasi.

Selanjutnya pendataan sekolah-sekolah dan jumlah murid-murid yang ada di sekolah tersebut sangat penting untuk kita ketahui juga serta jumlah Nakes baik dari Tni, Polri maupun Dari Dinas Kesehatan sehingga nantinya kita dapat memploting dengan tepat,” ujarnya.

“Kapolres akan gelorakan giat vaksinasi ini secara masif dan serentak di kabupaten Paser, untuk pelaksanaannya Kapolres berharap bapak Bupati Paser dapat membuka kegiatan Vaksinasi serentak tersebut serta dapat memantau kegiatan Vaksin baik di Ibukota kab Paser maupun di kecamatan secara langsung maupun memantau dengan cara melalui Zoom.

Untuk menarik minat murid yang akan di vaksin disekolah kami bersama pihak Kodim 0904 PSR akan mendisplay kendaraan dinas yang kami miliki seperti kendaraan lalu lintas, kendaraan Barakuda, kendaraan Brimob serta kendaraan yang dimiliki oleh Kodim 0904 PSR. Sehingga para murid dapat tertarik dengan kendaraan tersebut.

Selain itu kami juga siapkan bingkisan alat-alat tulis berupa buku tulis, bolpoin,pensil ataupun buku gambar  yang akan kami berikan kepada murid-murid yang telah di vaksin dengan harapan dapat menarik minat murid-murid untuk di Vaksin,” ujarnya.

Baca Juga :  Top Skor Liga Inggris: Mohamed Salah Menjauh di Puncak

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Paser M.Yunus Syam S.Pd mengatakan banyak terima kasih dengan diadakan rapat Koordinasi ini, “untuk percepatan vaksin usia 6-11 Tahun kami dari pihak dinas pendidikan dan kebudayaan akan bergerak cepat melaksanakan percepatan Vaksin tersebut dengan mulai besok akan kami intensifkan sosialisasi baik kepada para kepala sekolah, 

tenaga pendidik maupun orang tua murid. Saya rencanakan untuk Vaksin pada anak usia Dini dapat mulai dilakukan pada hari selasa 18 Januari 2022 secara serentak. Dengan harapan semua anak usia 6-11 tahun dapat tervaksin semua sehingga Kab Paser dapat terhindar dari penyebaran Virus Covid-19, “pungkasnya.

Sumber : Humas Polda Kaltim

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.