BorneoFlash.com, SENDAWAR – Pandemi Covid-19 yang terus-terusan melanda di berbagai daerah saat ini telah membuat kondisi perekonomian di masyarakat terseok-seok.
Bahkan tak sedikit para pelaku usaha terpaksa harus gulung tikar lantaran hantaman badai covid-19 yang entah kapan berakhir. Kondisi itu juga turut dirasakan oleh masyarakat di Kabupaten Kutai Barat.
Pemerintah Kabupaten Kutai Barat pun dituntut melakukan upaya nyata untuk memulihkan kondisi perekonomian masyarakat.
Wakil Bupati Kutai Barat Edyanto Arkan mengatakan, di masa pandemi covid-19, langkah peningkatan dan pemulihan perekonomian Pemerintah Kutai Barat telah memprogramkan kegiatan-kegiatan yang mendukung langsung daerah yang berpotensi diantaranya,
peningkatan Pertanian, Perikanan dan Perkebunan dengan memberikan bibit, pupuk dan kebutuhan lain yang mendukung peningkatan perekonomian kepada masyarakat agar bisa dikelola dengan baik sesuai kebutuhan masyarakat dalam masa pandemi Covid-19 ini.
“Disamping itu untuk mendukung peningkatan dan pemulihan perekonomian tentunya infrastruktur jalan dan jembatan, Pemerintah telah mengupayakan perbaikan dan peningkatan akses jalan yang menghubungkan kampung-kampung dan kecamatan agar bisa dilalui dengan nyaman sehingga ini menjadi salah satu hal penting,”kata Edyanto Arkan, Selasa (2/11/2021).
Namun demikian, dia juga menegaskan upaya peningkatan kesehatan masyarakat juga sangat perlu dilakukan salah satunya melalui program vaksinasi covid-19 yang kini terus digencarkan.
“Peningkatan kesehatan sangat berperan penting, Pemerintah Kutai Barat juga dengan cepat dan sigap memperbanyak vaksin dan selalu menggelar kegiatan vaksinasi untuk masyarakat Kutai Barat,” jelasnya.
Khusus dibidang pertanian dan peternakan,Pemkab Kutai Barat juga telah menyalurkan berbagai bantuan kepada para kelompok tani, bantuan tersebut diantaranya meliputi pemberian pupuk cair, peralatan pertanian hingga bibit pertanian telah disalurkan di masyarakat.
(BorneoFlash.com/Lilis)