Wabup Kubar Sambut Baik OPS Mahakam, Minta Warganya Ikuti Aturan Pemerintah 

oleh -
Wakil Bupati Kutai Barat, H. Edyanto Arkan saat memberikan sambutan pada Apel Ops Ketupat 2021 di Halaman Polres Kutai Barat, Rabu (5/5/2021)lalu. Foto : BorneoFlash.com/Lilis Suryani.
Wakil Bupati Kutai Barat, H. Edyanto Arkan saat memberikan sambutan pada Apel Ops Ketupat 2021 di Halaman Polres Kutai Barat, Rabu (5/5/2021)lalu. Foto : BorneoFlash.com/Lilis Suryani.

BorneoFlash.com, SENDAWAR – Wakil Bupati Kutai Barat, H. Edyanto Arkan menyambut baik pelaksanaan kegiatan operasi patuh mahakam 2021 di wilayah Kutai Barat. 

Pasalnya, dalam kegiatan OPS Mahakam itu nantinya akan difokuskan pada penyekatan, pemeriksaan dan pengamanan pintu keluar masuk wilayah Kutai Barat bagi warga pendatang maupun warga yang akan melakukan mudik lebaran.

Namun yang terpenting menurut Wakil Bupati Kutai Barat dja periode itu, Ops Ketupat Mahakam 2021 ini bertujuan untuk mengantisipasi berbagai potensi kerawanan serta stabilitas harga dan ketersediaan bahan pangan, pencegahan arus mudik dan balik, potensi bencana alam dan gangguan keamanan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta terorisme.

“Dalam rangka meminimalkan klaster-klaster kasus Covid 19 tidak meningkat menjelang hari raya, maka dilaksanakan Ops ketupat mahakam 2021 mulai tanggal 6 Mei sampai dengan 17 Mei 2021.

Untuk posko di Kabupaten Kutai Barat kita kondisikan di jalan poros Jempang, Muara Lawa, Siluq Ngurai, Jengan Danum dan Bongan,” katanya saat menghadiri kegiatan  ungkapnya saat menyampaikan Apel Ops Ketupat 2021 di Halaman Polres Kutai Barat, Rabu (5/5).

Edyanto Arkan juga meminta seluruh masyarakat Kabupaten Kutai Barat agar dapat  mentaati seluruh peraturan pemerintah terkait upaya memutus mata rantai penyebaran wabah covid-19.

“Mari bersama-sama memerangi angka penularan agar kita segera terbebas dari pandemi ini. Mari bersama-sama  mentaati aturan-aturan dan imbauan melalui surat edaran yang telah diterbitkan agar kita bersama saling menjaga keamanan dan ketertiban dalam masyarakat,” jelasnya.

Wakil Bupati juga mengharapkan agar bersama-sama saling mengingatkan dan menjadi contoh di dalam masyarakat untuk disiplin dalam Protokol Kesehatan (Prokes) di Kabupaten Kutai Barat pada khususnya dan di Provinsi Kaltim pada umumnya.

Baca Juga :  Kuliner Balikpapan: Nasi Gandul Pak Mad

“Atas nama Pemerintah Daerah saya mengucapkan terimakasih, tetap semangat dalam melaksanakan tugas penjagaan dengan tertib,”ujarnya. 

(BorneoFlash.com/Lilis)

Simak berita dan artikel BorneoFlash lainnya di  Google News

banner 700x135

No More Posts Available.

No more pages to load.